Tak Prosedur Pemasangan Air Mengakibatkan Di Tangkapnya Salah Satu Oknum Petugas PDAM Balut

banner 728x90

Kabarreskrim.net || Banggai Laut

Kerap berulang kali melakukan pemasangan air yang tidak melalui prosedur, mengakibatkan kerugian kepada pelanggan air di Banggai Laut dilakukan oleh oknum petugas PDAM Kabupaten Banggai Laut berinisial SB di sampaikan salah satu korban pemasangan air yang enggan disebut namanya pada wartawan media ini.

Bacaan Lainnya

SB yang kesehariannya bertugas di Perusda PDAM Balut tersebut atas laporan tuduhan penipuan oleh masyarakat yang menjadi korbannya ke pihak Polsek Banggai sehingga oknum petugas PDAM tersebut diringkus anggota Buser Reskrim Polsek Banggai pada Selasa (7/8/2024) pukul 11.18 WITA.

Pemasangan air yang tidak menggunakan fasilitas meteran tersebut dianggap para pelanggan adalah bentuk pemasangan ilegal. Perilaku salah satu oknum petugas PDAM Balut berinisial SB tersebut dengan meminta jasa pemasangan air dengan nominal biaya jasa bervariatif.

Harapan pelanggan yang merasa di rugikan kepada wartawan media ini agar kiranya pihak PDAM mengontrol para petugas teknisnya dilapangan terkait pemasangan air pada pelanggan, sehingga kasus tersebut tidak terulang kembali. ( Fiktor )

Pos terkait

banner 728x90