Kabareskrim.net // Pakpak Bharat
Polres Pakpak Bharat melaksanakan Sholat Ghoib, 18 Maret 2025 sekira pukul 16.20 wib bertempat di Mesjid Agung Salak Kabupaten Pakpak Bharat.
Pelaksanaan Sholat Ghoib bertujuan mendoakan rekan seprofesi yang gugur dalam melaksanakan tugas Negara di Way Kanan provinsi Lampung yang terjadi kemarin.
Kapolres Pakpak Bharat AKBP Oloan Siahaan, S.I.K.,M.H melalui Waka Polres Pakpak Bharat Kompol Ridwan, S.H mengatakan kami di Polres Pakpak turut Berduka Cita atas gugurnya rekan kami personil di Way Kanan Provinsi Lampung saat melaksanakan tugas Negara, semoga Amal ibadah mereka di terima Allah SWT, di tempatkan di sisiNya serta keluarganya di beri Ketabahan dan ikhtiar dalam menghadapi musibah ini, terang Ridwan.
Pelaksanaan Sholat Ghoib berlangsung dengan Khusyuk, sholat Ghoib tersebut sebagai Doa dan empati keluarga Besar Polres Pakpak Bharat atas gugurnya personil Polri di Way Kanan Provinsi Lampung saat melaksanakan tugas Negara. (JS)