Polres Kaur Berikan Santunan Pada Keluarga KPPS Yang Meninggal Dunia

banner 728x90

Kabarreskrim.net || Kaur

Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Eko Budiman, S.I.K., M.I.K., M.Si memberikan santunan kepada keluarga Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang meninggal dunia, Senin (26/2/2024).

Bacaan Lainnya

Keluarga KPPS yang meninggal dunia bertempat di Desa Bunga Melur Kecamatan Semidang Gumay Kabupaten Kaur, Polres memberikan ucapan semoga pihak keluarga yang ditinggalkan mendapatkan kesabaran.

Kegiatan pemberian santunan dilaksanakan oleh Kasat Intelkam Polres Kaur AKP Samsul Rizal, S.H sekira pukul 17.00 WIB di Desa Bunga Melur.

Diikuti langsung oleh KPUD Kabupaten Kaur, Divisi Program dan Data, Komisioner KPUD Kaur, Divisi Hukum Komisioner KPUD Kaur Divisi SDM, Kasubbag Hukum KPUD Kaur, Personil Sat Intelkam.

Kasat Intelkam dalam acara menyampaikan, “maksud kedatangan disini untuk memberikan santunan kepada keluarga yang mengalami musibah meninggal dunia,” ujar AKP Samsul.

Santunan yang diberikan merupakan bantuan dari bapak Kapolres dan pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) kepada petugas KPPS, kiranya keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan oleh Allah SWT.

Dengan adanya santunan ini, semoga dapat lebih membantu keluarga yang ditinggalkan, sambung Kasat Intelkam Polres Kaur AKP Samsul Rizal, S.H dalam keterangannya.

Keterangan identitas warga yang meninggal dunia

Nama : Khadijah

Umur : 38 tahun

Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga (IRT)

Alamat : Desa Bunga Melur Kecamatan Semidang Gumay.

Santunan yang diberikan berupa telur, minyak goreng, beras dan uang tunai dari pihak KPU senilai Rp 46.000.000,-. ( Ripasi )

Pos terkait

banner 728x90