Pemdes Anjatan Lama Salurkan Cadangan Beras Pemerintah Tahap Ke 6

banner 728x90

Kabarreskrim.net || Indramayu

Pemerintah Desa Anjatan Lama, Kecamatan Anjatan Kabupaten Indramayu Jawa Barat, mendiskusikan bantuan pangan cadangan beras pemerintah (BP-CBP) tahap ke 6 kepada (722) Keluarga Penerima Manfaat (KPM) warga Desa Anjatan Lama Jum’at (21/06/2024).

Bacaan Lainnya

Diketahui, warga Desa Anjatan lama sebagai Penerima Manfaat (KPM) dengan sabar dan tertib mengikuti antrian pembagian bantuan beras tersebut.

Seperti halnya salah seorang penerima manfaat warga Blok Sawah Indah Castipan (55) mengatakan, bahwa bantuan beras ini selalu di nantikan masyarakat.

“Bantuan beras ini sangatlah membantu masyarakat kecil dan juga dapat meringankan beban kebutuhan sehari-hari keluarga tidak mampu,” kata Castipan.Warga Desa Anjatan Lama, sebagai KPM merasa senang dapat bantuan tersebut dan berterimakasih Bupati Kabupaten Indramayu, Hj. Nina Agustina atas perhatiannya pada kita masyarakat kecil,” ucapnya.

Saat pendistribusian bantuan pangan cadangan beras pemerintah (BP-CBP). Kuwu/Kepala desa Anjatan Lama Tarli melalui Kesos Pelayanan Nurkadi menyampaikan bahwa program bantuan pangan beras ini dapat dirasakan manfaatnya oleh keluarga penerima manfaat (KPM).

“Kami Pemdes Anjatan Lama, sangat berterimakasih kepada pemerintah dan Ibu Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina atas bantuan beras sebanyak 722 KPM ini,” harapan kami bantuan tersebut terus berlanjut Kesos pelayanan Nurkadi. ( C. Whita/Team )

Pos terkait

banner 728x90