Pembinaan BUMDesa Di Desa Boangmanalu

banner 728x90

Kabareskrim.net // Pakpak Bharat

Dalam rangka pembinaan dan pengawasan penggunaan DD ketahanan pangan yang wajib dikelola oleh BUMDesa, kembali Camat Salak bersama dengan Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat hadir dalam musyawarah desa di Desa Boangmanalu mulai pukul 09.00 dan di Desa Kuta Tinggi pukul 13.00 sampai selesai.

Bacaan Lainnya

Pastinya musyawarah desa ini dipimpin oleh Ketua BPD dimana dalam pengelolaan BUMDesa hasil musyawarah desa merupakan pemegang kekuasaan tertinggi dan dihadiri Kepala Desa selaku penasihat, Polmas, para pengawas, perangkat desa, PPL desa dan masyarakat.

Dalam musyawarah desa ini baik Camat maupun TAPM memberikan pendampingan bagaimana mengoptimalkan lembaga BUMDesa untuk mengelola Dana Desa Ketahanan pangan untuk swasembada pangan sebagaimana amanah dari Kepmendes PDT No 3 Tahun 2025 tentang Panduan Penggunaan DAna Desa Untuk Ketahanan Pangan Dalam Mendukung Swasembada Pangan. (JS)

Pos terkait

banner 728x90