Mapolres Inhil Gelar Sholat Tarawih Berjamaah Dan Santuni Anak Yatim

banner 728x90

Kabarreskrim.net // Inhil

Markas Polisi Reserse (Mapolres) Indragiri Hilir (Inhil) menggelar kegiatan keagamaan berupa sholat tarawih berjamaah sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim pada malam puasa ke-19, Rabu (19/03/2025) malam.

Bacaan Lainnya

Kegiatan ibadah keagamaan sholat tarawih berjamaah tersebut yakni di Masjid Al-Ma’arif Polres Inhil Jl. Gajah Mada, Kecamatan Tembilahan, Kabupaten Inhil.

Tampak hadir Wakapolres Inhil KOMPOL Rzki Hidayat, S.E., S.I.K., M.H, Kabag SDM Polres Indragiri Hilir, Kompol Bachtiar, S.H., M.H, Kabag Log Polres Indragiri Hilir KOMPOL Deswandi, S.H, Kasat Reskrim Polres Indragiri Hilir AKP Budi Winarko S.T., M.H, Kasat Binmas Polres Indragiri Hilir, AKP Cardi Edi Haryanto, S.H, Kasiwas Polres Indragiri Hilir, IPTU Zulhendri Syahputra, Penceramah ustadz Miftahuddin, S.Sos, Para Pejabat Utama Polres Indragiri Hilir, Jemaah Masjid Al-Ma’arif Polres Indragiri Hilir, Pengurus Bhayangkari cabang Indragiri Hilir, serta Perwira dan Bintara Polres Indragiri Hilir.

Dalam kesempatannya, Wakapolres Kompol Rizki Hidayat mengatakan bahwa sholat tarawih berjamaah merupakan upaya menumbuhkan keimanan dan ketaqwaan yang lebih baik.

Selain itu, pemberian santunan kepada 10 anak yatim adalah bagian dari wujud kepedulian Polri, Polres Inhil khususnya, kepada masyarakat Inhil.

“Kegiatan santunan tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri khususnya Polres Indragiri Hilir terhadap masyarakat yang membutuhkan, diantaranya Anak Yatim.” Ujar Wakapolres Inhil.

Lebih lanjut, “Diharapkan pula dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut dapat sedikit bermanfaat bagi keluarga yang menerima, serta dapat sedikit membantu memenuhi kebutuhan pada bulan Ramadhan.” Tutup Wakapolres Inhil, Kompol Rizki Hidayat.

Kegiatan tersebut berakhir sekira pukul 21.00 WIB, situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali. (Mhd)

Pos terkait

banner 728x90