Lepas Pelantikan Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Banggai Laut Provinsi Sulawesi Tengah Di Istana Negara

banner 728x90

Kabareskrim.net // Banggai Laut

Omen inilah yang di nantikan oleh masyarakat Banggai Laut untuk menyambut kedatangan pemimpin mereka yang selesai lah sudah melaksanakan pelantikan serta pembekalan kepala daerah periode 2025-2030 penyambutan tersebut penuh dengan antusias masyarakat kabupaten Banggai Laut.

Bacaan Lainnya

Dengan selesainya pelantikan dan pembekalan ini masyarakat kabupaten banggai laut sangat mengharapkan kepada Bapak Bupati dan wakil Bupati untuk melanjutkan program atau visi-misi yang masih belum dilaksanakan di periode kemarin, Bupati dan wakil Bupati kabupaten Banggai Laut bukan hal yg sulit untuk melaksanakan pembangunan atau pelayanan kebutuhan masyarakat di berbagai bidang seperti infrastruktur,jalan, di bidang perikanan, pertanian,  peternakan serta pelayanan lainnya yang berhubungan dengan kebutuhan masyarakat dll.

Karena Bupati dan wakil Bupati adalah pemimpin selalu mengemban Amanah serta bertanggung jawab apa yang menjadi visi-misi di tengah-tengah kepemimpinan mereka. Seperti yang di sampaikan Bupati Bapak Sopyan Kaepa SH di dalam sambutannya, “kami rasa bersyukur dan bertanggung jawab atas amanah serta kepercayaan ini yang diberikan kepada kami oleh masyarakat kabupaten Banggai Laut. Olehnya itu saya mengajak kepada masyarakat serta lembaga -lembaga yang non Pemerintah kita bekerja sama membantu kami untuk melaksanakan program-program yang belum terselesaikan guna menuju Banggai Laut yang sejahtera,” tutur Bapak Bupati Banggai Laut Bapak Sopyan Kaepa SH. (Sumardin lalu)

Pos terkait

banner 728x90