Kabarreskrim.net // Jambi
Kapolres Bungo Natalena Eko cahyono terima kunjungan Muhammad Kameily, A.Md.,IP.,S.H.,M.H sebagai kepala lembaga pemasyarakatan (lapas) Kelas IIB Bungo yang baru menjabat, Selasa (18/02/2025).
Kedatangan kepala lembaga pemasyarakatan (lapas) Kelas IIB Bungo, disambut dengan baik oleh Kapolres bungo AKBP Natalena Eko Cahyono, S.Kom beserta pejabat struktural lainnya. Mereka menyambut kunjungan dengan penuh keramahan di depan ruang kerja Kapolres Bungo.
Dalam pertemuan tersebut, Kapolres bungo AKBP Natalena Eko Cahyono, S.Kom menyampaikan penghargaan atas kunjungan Kepala Lapas yang baru Muhammad Kameily, A.Md.,IP.,S.H.,M.H dan berharap kerja sama antara kedua institusi terus terjalin dengan baik, terutama dalam hal pengamanan, pemanasan pemanasan, dan pencegahan gangguan keamanan.
“Kami menyambut baik kunjungan ini. Sinergi antara Polres bungo dan Lapas kelas IIB bungo. Ini sangat penting dalam menjaga keamanan, terutama dalam hal pengawalan dan penanganan kasus hukum,” ujar Kapolres.
Sementara itu, Kepala Lapas Muhammad Kameily, A.Md.,IP.,S.H.,M.H menyampaikan komitmennya untuk terus bekerja sama dengan Polres bungo dalam berbagai kegiatan, termasuk pengamanan saat pelaksanaan sidang mahasiswa dan pembinaan pembelanjaan.
“Kami berharap komunikasi yang terjalin dapat semakin kuat, sehingga terciptanya lingkungan yang aman, baik di dalam maupun di luar Lapas,” kata Kepala Lapas kelas IIB bungo
Pertemuan ini ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol kerja sama yang solid antara Polres dan Lapas. (Resman)