Kabarreskrim.net || Madiun
Posyandu lansia merupakan suatu wadah untuk memberikan pelayanan kesehatan dan pembinaan kepada kelompok usia lanjut di suatu wilayah dengan melibatkan peran serta aktif masyarakat melalui kader kesehatan dan kerjasama lintas program dan lintas sektor dalam rangka untuk meningkatkan status kesehatan masyarakat pada umumnya dan khususnya kelompok usia lanjut.
Petugas kesehatan dari Puskesmas Gantrung melaksanakan kegiatan posyandu lansia di Desa Tanjung Rejo Kebonsari Madiun.
Kegiatan posyandu lansia ini bertujuan untuk meningkatkan jangkauan pelayanan kesehatan lansia di masyarakat sehingga terbentuk pelayanan kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan lansia.
Mendekatkan keterpaduan pelayanan lintas program dan lintas sektor serta meningkatkan peran serta masyarakat dan swasta dalam pelayanan kesehatan, mendorong dan memfasilitasi lansia untuk tetap aktif, produktif, dan mandiri serta meningkatkan komunikasi di antara masyarakat lansia.Kegiatan posyandu lansia yang bisa dilakukan adalah Pelayanan kesehatan setiap bulan kegiatan kelompok :
1. Pemberian makanan tambahan.
2. Kunjungan rumah oleh petugas dan kader.
3. Kegiatan olahraga (senam dan gerak jalan).
Siti khotijah selaku ketua kader saat di temui awak media menjelaskan bahwa kegiatan ini rutin di lakukan setahun 6 kali dalam tempo dua bulan sekali, dengan hal ini insya Allah kesehatan lansia di wilayah desa tanjungrejo bisa terkontrol dengan baik.
Senada dengan ketua kader kepala Desa Agus Marmani S.Sos menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh kader dan warga yang ikut aktif dalam kegiatan ini sehingga posyandu lansia yang sudah menjadi agenda wajib tahunan berjalan dengan lancar. ( Bams )