Dandim 0416 Bute Tekankan Bahaya Judi Online Kepada Seluruh Prajurit Jangan Sampai Terlibat

banner 728x90

Kabarreskrim.net || Jambi

Setelah melaksanakan upacara bulanan pada 17 Juni 2024, Dandim 0416/Bute, Letkol Inf Arief Widyanto, S.E., M.Han, melaksanakan jam komandan untuk menekankan bahaya judi online kepada seluruh prajurit. Kegiatan ini dilaksanakan di lapangan apel Makodim 0416/Bute, Jl. Perwira No. 1, Kelurahan Batang Bungo, Kecamatan Pasar Muara Bungo, Kabupaten Bungo, Rabu (19/06/2024).

Bacaan Lainnya

Dalam arahannya, Dandim Arief Widyanto menegaskan bahwa prajurit yang terlibat dalam judi online akan dikenai sanksi tegas, termasuk pemecatan. “Judi online adalah tindakan yang sangat merugikan dan bertentangan dengan nilai-nilai keprajuritan. Setiap prajurit yang terlibat akan dikenai sanksi berat hingga pemecatan,” ujar Dandim.

Setelah pelaksanaan jam komandan, Dandim 0416/Bute memimpin langsung pemeriksaan handphone seluruh anggota Kodim 0416/Bute. Langkah ini diambil untuk memastikan tidak ada prajurit yang terlibat dalam aktivitas judi online.

Pemeriksaan handphone dilakukan secara menyeluruh di lapangan apel Makodim 0416/Bute, dengan tujuan menciptakan disiplin dan kepatuhan di kalangan prajurit terhadap aturan yang telah ditetapkan. ( Tigor/Tim )

Pos terkait

banner 728x90