Kabarreskrim.net
Dalam rangka merayakan HUT ke-22 BNN serta Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kalimantan Barat bersinergi dengan 32 peserta Bazar Ramadhan, termasuk Dinas Ketahanan Pangan dan Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Bank Indonesia, Pengadaian, Biddokkes Polda Kalbar, dan lainnya. Kegiatan ini dilaksanakan di Halaman Kantor BNNP Kalimantan Barat, Pontianak Tenggara pada tanggal 23 Maret 2024.
Bazar Murah Ramadhan menawarkan layanan penukaran uang, konsultasi narkoba gratis, pemeriksaan kesehatan gratis, layanan pengobatan gratis, pelayanan pembuatan sertifikat halal, servis motor Honda murah dari AHM, dan lomba mewarnai tingkat PAUD. Antusiasme masyarakat terhadap kegiatan ini tinggi, meskipun hanya 32 stand yang dapat berpartisipasi karena keterbatasan lahan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya BNNP Kalimantan Barat dalam mensosialisasikan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan narkoba serta meningkatkan daya tangkal masyarakat terhadap dampak penyalahgunaan narkoba. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kolaborasi antara BNNP Kalimantan Barat, pemerintah daerah, instansi penegak hukum, BUMN, BUMD, dan dunia usaha dalam implementasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN). ( Sabirin )